PROGAM PELAYANAN UNTUK LANSIA

DSC_2849

 

UPT Puskesmas Gadingrejo mempunyai beberapa program untuk lansia, salah satunya yaitu senam lansia. Senam lansia merupakan olahraga yang cocok bagi lansia karena gerakan di dalamnya menghindari gerakan loncat-loncat, melompat, kaki menyilang, maju mundur namun masih dapat memacu kerja jantung-paru dengan intensitas ringan-sedang,

Senam lansia pada bulan Maret ini diadakan di kelurahan Bukir dan diikuti oleh 50 peserta lansia serta diikuti juga oleh beberapa staf Puskesmas. Para peserta senam sangat antusias mengikuti gerakan senam arahan instruktut, Meski usianya sudah tak muda lagi, namun semangat para lansia ini masih berapi-api

Senam lansia sendiri rutin dilakukan setiap satu bulan sekali di dua kelurahan yang bergantian yaitu di kelurahan Bukir dan Kelurahan Gadingrejo. dan sasarannya adalah masyarakat wiayah Gadingrejo yang berusia 45-69 dan kelompok usia lanjut resiko tinggi yaitu usia lebih dari 70 tahun

Semoga kegiatan ini terus berlanjut dan menjadikan lansia Gadingrejo tetap sehat. begitu juga dengan staf UPT Puskesmas Gadingrejo, dengan kegiatan senam ini akan menyehatkan jasmani dan rohani sehingga akan meningkatkan aktifitas pekerjaan.

 

 

 

About santi

Check Also

Kelas Ibu Hamil

Upaya demi upaya kita lakukan dalam rangka menekan angka kematian ibu hamil dan anak, Salah …

One comment

  1. Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *